07/11/2025
1.Jangan mengucek mata.
Mengucek bisa membuat benda asing semakin masuk ke dalam atau melukai kornea.
2.Bilas dengan air bersih.
Siram mata pelan-pelan selama beberapa menit. Kamu bisa gunakan gelas cuci mata atau wadah kecil.
3.Coba berkedip beberapa kali.
Kadang benda kecil seperti debu bisa keluar sendiri lewat air mata.
4.Periksa di depan cermin.
Lihat apakah benda asing masih menempel di permukaan putih mata atau di balik kelopak.
Kalau terlihat dan mudah dijangkau, bisa diambil dengan ujung kapas lembap (hati-hati banget).
5.Jangan pakai alat tajam (pinset, jepitan, kuku, dll).
Bisa bikin luka di kornea atau infeksi.
6.Segera ke dokter mata jika:
•Benda asing tidak bisa keluar meski sudah dibilas.
•Mata terasa nyeri, merah, atau pandangan kabur.
•Ada luka, terbakar, atau terkena bahan kimia.