22/01/2022
CARA MENGECEK TINGKATAN REIKI SENDIRI:
Setelah anda di attunement, tentu seharusnya ada cara untuk mengecek hasilnya. Sayangnya banyak Master Reiki tradisional yang tidak tahu bagaimana mengeceknya dan hanya meyakini saja bahwa attunement pasti berhasil.
BAGI ORANG YANG MENERIMA ATTUNEMENT, CARA MENGECEKNYA ADALAH:
Dengan duduk rileks, (sebaiknya di kursi, tidak bersila), bersikap cuek (tidak memikirkan sesuatu, kalau sulit dilakukan, bisa sambil bersenandung), lalu menempelkan telapak tangan kiri ke pelipis kiri dan telapak tangan kanan ke pelipis kanan.
JIKA ATTUNEMENT SUKSES, setelah beberapa saat energi dari otak dan sekitar kepala akan mengalir masuk ke tangan dan terus kembali ke kepala. Pertahankan posisi tangan maka energi akan mengalir turun ke tubuh.
★ Jika energi mengalir sampai ke dada, tidak mau turun lebih jauh, berarti reiki tingkat 1.
★ Jika energi mengalir sampai ke solar plexus, tidak mau turun lebih jauh, berarti reiki tingkat 2.
★Jika energi mengalir sampai ke pinggang berarti reiki tingkat 3.
★Jika energi mengalir sampai ke telapak kaki, berarti reiki tingkat Master.
CARA MENGECEK OUTPUT DAN INTENSITAS
Sudah tingkat Master, apakah berarti sudah mentok? Tidak juga!
Output dan intensiteas energi bisa berbeda-beda.
CARA MENGECEKNYA:
★ UNTUK MENGECEK OUTPUT, gunakan cara di atas dan gunakan stop watch untuk mengukur; dari saat telapak tangan mulai ditempel ke pelipis hingga energi menembus telapak kaki, itu butuh waktu berapa lama?
Semakin singkat waktunya berarti semakin besar outputnya.
★ UNTUK MENGECEK INTENSITAS, dengan posisi tangan setinggi pusar, kedua telapak tangan menghadap ke bawah.
Visualisasikan energi anda memenuhi seluruh ruangan tempat anda berada dan berhenti segera setelah anda merasakan energi menyentuh tubuh anda dari segala arah.
Setelah itu tes berjalan bolak balik dalam ruangan tersebut, berapa lama sebelum rasa pekat yang ada dalam ruangan itu buyar. Semakin lama berarti intensitas semakin tinggi.
Salam sehat ,
WA.087820123000