03/10/2025
Sejak berdiri pada 9 September 2021, Rumah Sakit Ibu dan Anak Jimmy Medika Borneo hadir di Samarinda sebagai rumah sakit khusus ibu & anak dengan komitmen memberikan pelayanan terbaik bagi keluarga Indonesia✨
Dengan dukungan tenaga medis profesional, fasilitas modern, dan pelayanan ramah, kami siap mendampingi setiap momen berharga JMB familys —mulai dari kehamilan, persalinan, perawatan anak, hingga layanan kesehatan umum lainnya🏥🤩
RSIA JMB juga telah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan untuk memastikan akses layanan yang cepat, mudah, transparan, dan tanpa diskriminasi. Melalui sistem digital seperti pendaftaran online MJKN, face recognition, dan fingerprint, kami memastikan keamanan serta kenyamanan pasien dalam setiap layanan.
Kami percaya, pelayanan kesehatan yang bermutu tidak membutuhkan imbalan selain kepercayaan dan kepuasan dari pasien. Dengan segenap hati, RSIA JMB siap menjaga amanah, memenuhi janji layanan, dan terus melangkah bersama masyarakat. 💚🧡
RSIA Jimmy Medika Borneo – Mulia Bersama Ibu