Roemah Difabel - Roemah D

Roemah Difabel - Roemah D Rumah Kegiatan Komunitas Sahabat Difabel, rumah inspirasi, kreativitas dan solusi. Layanan Disabilitas

03/01/2026

✨️ Rapat Kerja YRDI 2026 ✨️

Semarang, Sabtu, 3 Januari 2026 — Yayasan Roemah Difabel Indonesia menyelenggarakan Rapat Kerja Tahun 2026 yang bertempat di Waroenk Swegheer, Jalan Sriwibowo V No. 5, Semarang. Rapat kerja ini dihadiri oleh para Pembina Yayasan Roemah Difabel Indonesia, jajaran Pengurus, serta para Pengajar Roemah Difabel.

Rapat kerja dibagi ke dalam dua sesi dan bertujuan untuk melakukan evaluasi, pendampingan (mentoring), serta penyusunan program strategis guna mendorong kemajuan Komunitas Sahabat Difabel dan RDSHOP Semarang.

29/12/2025

✨️ KALAIDOSKOP KEGIATAN DI ROEMAH DIFABELSEPANJANG TAHUN 2025 ✨️

Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas kasih dan penyertaan-Nya, seluruh rangkaian kegiatan Sahabat Difabel di Roemah Difabel sepanjang tahun 2025 dapat berjalan dengan baik, penuh makna,dan sarat pembelajaran.

Kaleidoskop ksgiatan ini menjadi cermin perjalanan bersama, tentang mimpi
yang dirajut, proses yang dlijalani, tantangan yang dihadapi, serta harapan yang terus tumbuh. Sepanjang tahun 2025, Roemah Difabel bukan hanya men|adi ruang akitvitas, tetapi juga rumah yang hangat bagi sahabat difabel untuk belajar, berkarya, berdaya, dan saling menguatkan. Di sinilah nilal kebersamaan,
kemandirian, dan kesetaraan terus ditanamkan dan dirawat.

Beragam kegiatan yang terangkum dalam kaleldoskop ini, mulai dari pembelajaran, pelatlhan keterampilan, pemberdayaan UMKM dlifabel, keglatan seni dan budaya,hingga aktivitas sosial dan inklusi merupakan wujud nyata komitmen bersama untuk menghadlirkan ruang yang ramah, aman, dan bermartabat bagl sahabat difabel. Setiap langkah kecil yang diambil adalah bagian dari perialanan besar
menuju masyarakat yang leblh inklusif.

Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada seluruh sahabat difabel, orang tua, pengajar, relawan, mitra, donatur, serta semua plhak yang telah membersamai Roemah Difabel dengan cinta, kepedulian, dan kepercayaan. Dukungan dan kolaborasi yang terfallin menjadi energi utama dalam menjaga semangat dan
keberlanjutan gerakan ini.

Akhir kata, semoga kaleidoskop keglatan tahun 2025 ini tidak hanya menjadi dokumentasi perjalanan, tetapi juga sumber inspirasi, penguat harapan, dan pengingat bahwa setiap insan memiliki potensi luar biasa ketika diberi ruang dan kesempatan yang setara. Mari terus melangkah bersama, menumbuhkan
harapan, dan merawat keberagaman dengan kasih.

Berikut ini video rangkaian kegiatan di Roemah Difabel dari bulan Januari - April 2025.

Selamat Menonton!

28/12/2025

Dengan penuh rasa syukur dan bangga, keluarga besar Yayasan Roemah Difabel Indonesia mengucapkan:

Selamat dan sukses kepada Bunda Noviana Dibyantari
Founder dan Inisiator Komunitas Sahabat Difabel,
atas diraihnya Anugerah Penghargaan Puspakarya 2025 🌸

Penghargaan ini adalah wujud nyata dari dedikasi, ketulusan, dan perjuangan tanpa lelah Bunda dalam mengawal nilai-nilai inklusivitas, pemberdayaan, dan kemanusiaan bagi sahabat difabel. Jejak langkah Bunda telah menjadi inspirasi, bukan hanya bagi kami di Roemah Difabel, tetapi juga bagi banyak pihak yang percaya bahwa setiap insan memiliki martabat, potensi, dan ruang untuk bertumbuh.

Semoga anugerah ini semakin menguatkan semangat Bunda untuk terus berkarya, menyalakan harapan, dan menghadirkan perubahan yang berdampak luas bagi masyarakat inklusif di Indonesia.

Terima kasih atas teladan, cinta, dan pengabdian Bunda yang tak pernah lelah.
Kami bangga berjalan bersama Bunda.

Salam hormat dan penuh kasih,
Keluarga Besar Yayasan Roemah Difabel Indonesia 🤍

❤️ Kunjungan Berbagi Kasih Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol (Purn) Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.M.K. diwakili oleh Sekre...
26/12/2025

❤️ Kunjungan Berbagi Kasih Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol (Purn) Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.M.K. diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah Bapak Sumarmo, SE, MM di Roemah Difabel Semarang.
📅 Kamis, 25 Desember 2025
⏰ 10.00 WIB
🏡 Roemah Difabel, Jl. Untung Suropati Semarang
=======================
https://youtu.be/0Zpp1LDnsJk?si=EffmVWa4SBJ9haCY

❤️ Kunjungan Berbagi Kasih Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol (Purn) Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.M.K. diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Te...

🎄 Selamat Hari Raya Natal 🎄Dengan penuh kasih dan sukacita, Keluarga Besar Yayasan Roemah Difabel Indonesia mengucapkan ...
24/12/2025

🎄 Selamat Hari Raya Natal 🎄

Dengan penuh kasih dan sukacita, Keluarga Besar Yayasan Roemah Difabel Indonesia mengucapkan Selamat Natal kepada seluruh Sahabat Difabel yang merayakan.

Natal hadir sebagai pengingat akan lahirnya kasih yang tulus, harapan yang menguatkan, dan terang yang menuntun setiap langkah kehidupan. Di tengah segala keterbatasan dan tantangan, kami percaya bahwa setiap sahabat difabel adalah pribadi yang istimewa, berharga, dan memiliki cahaya luar biasa yang mampu menerangi sekitar.

Semoga damai Natal memenuhi hati, menguatkan iman, serta menghadirkan sukacita yang tak terukur. Kiranya kasih Tuhan senantiasa menyertai perjalanan hidup, memberi kekuatan untuk terus melangkah, berkarya, dan bermimpi tanpa batas. Semoga setiap harapan yang terpatri dapat bertumbuh, dan setiap usaha yang dilakukan diberkati dengan keberhasilan.

Terima kasih telah menjadi bagian dari keluarga besar kami, saling menguatkan, saling mengasihi, dan terus menumbuhkan semangat inklusi, kesetaraan, serta kemanusiaan. Bersama, kita adalah bukti nyata bahwa perbedaan bukanlah penghalang, melainkan kekayaan yang mempersatukan.

🎁 Selamat Natal 🎁
Semoga kasih, damai, dan harapan Natal selalu hidup dalam setiap langkah kita, hari ini dan selamanya.

Dengan penuh cinta dan doa,
Keluarga Besar
Yayasan Roemah Difabel Indonesia 🤍✨

20/12/2025

✨ Terima Kasih Hotel Tentrem Semarang ✨

Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada .semarang atas kesempatan dan ruang inklusif yang diberikan kepada sahabat difabel dari untuk hadir dan menjadi bagian dalam acara Natal Inklusi yang bertajuk:

🎄 “Rayakan Kasih, Rangkai Harapan, Raih ke-Tentrem-an”

yang diselenggarakan pada Kamis, 18 Desember 2025.

Kehangatan, penerimaan, dan semangat kebersamaan yang tercipta dalam acara ini menjadi bukti nyata bahwa kasih tidak mengenal batas, dan inklusi adalah milik kita bersama. Semoga kolaborasi baik ini terus terjalin, menghadirkan lebih banyak ruang ramah difabel dan penuh harapan di masa depan.

🤍 Terima kasih telah merayakan Natal dengan penuh makna dan kasih.







06/12/2025

Yuk rayakan kebersamaan dan inklusivitas lewat permainan tradisional yang penuh kenangan!

Di momen Hari Disabilitas Internasional 2025, kita mengajak orangtua, penyandang disabilitas, dan pelajar nondisabilitas untuk kembali merasakan serunya dolanan ala tempoe doeloe. Mulai dari engklek, lempar kaleng, congklak, bekel, balap karung dan masih banyak lainnya.

Tak hanya bermain, akan ada juga:
🎭 Lomba duet dongeng
🎶 Lomba duet gerak & lagu
🎮 Lomba dolanan tradisional sesuai ragam disabilitas
🎤 Hiburan musik & penampilan spesial anak-anak disabilitas
🤝 Kolaborasi inklusif antara disabilitas dan nondisabilitas

Mari kita buktikan bahwa inklusi bisa dimulai dari hal sederhana yaitu bermain bersama.

Acara ini diselenggarakan oleh Yayasan berkolaborasi dengan .smg .semarang

04/12/2025

📢 PELATIHAN BAHASA ISYARAT TAHAP 2 TELAH DIBUKA! 📢

Yuk belajar Bahasa Isyarat BISINDO level dasar bersama Peduli Isyarat Semarang dan Akademi Inklusi Bersinar (AKIB) serta Yayasan Roemah Difabel Indonesia ✨

📌 Pendaftaran:
▶️ 20 November – 31 Desember 2025

📍Tempat Belajar:
RD Puspowarno
Jl. Puspowarno II No. 2, Semarang

✨ Fasilitas & Info Kelas:
1️⃣ Ruangan ber-AC
2️⃣ Pengajar berpengalaman bersama teman tuli & pendamping JBI (Juru Bahasa Isyarat)
3️⃣ Belajar seminggu sekali selama 90 menit
4️⃣ Tes dan ujian setiap level & bersertifikat
5️⃣ Kuota kelas: Minimal 10 – Maksimal 15 peserta
6️⃣ Biaya pendaftaran: Rp 100.000,-
7️⃣ Biaya pendidikan: Rp 500.000,- (10 kali pertemuan)
8️⃣ Kelas dimulai bulan Januari 2026

🎯 Pertemuan Perdana:
🗓 Sabtu, 10 Januari 2026
⏰ 11.00 WIB (Pagi)
📌 Pertemuan berikutnya disepakati bersama kelas

☎️ Pendaftaran & Narahubung:
👉 0896-0519-7991 (Anna) 📲

⚠️ Tempat terbatas!
Ayo segera daftar dan jadilah bagian dari masyarakat yang lebih inklusif 🤟💛
Belajar bahasa isyarat, membuka lebih banyak pintu komunikasi dan kepedulian 🤝✨

Address

Jalan Puspowarno II No. 2, Jl. Untung Suropati Kav. 46 No. 14
Semarang

Opening Hours

Monday 09:00 - 15:00
Tuesday 09:00 - 15:00
Wednesday 09:00 - 15:00
Thursday 09:00 - 15:00
Friday 09:00 - 15:00
Saturday 09:00 - 15:00

Telephone

+6289605197991

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Roemah Difabel - Roemah D posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Practice

Send a message to Roemah Difabel - Roemah D:

Share

Share on Facebook Share on Twitter Share on LinkedIn
Share on Pinterest Share on Reddit Share via Email
Share on WhatsApp Share on Instagram Share on Telegram