12/08/2015
Ingin Turunkan Berat Badanmu? Coba Cara Simple Selebritis Ini!
Ingin tahu bagaimana cara selebritis Hollywood dapatkan tubuh ideal? Yuk intip cara-cara unik mereka.
Kapanlagi.com - Penampilan kini menjadi hal yang teramat penting, baik untuk wanita maupun laki-laki. Bukan hanya dari wajah saja, tapi mereka kini mulai memperhatikan bentuk tubuh.
Untuk para laki-laki biasanya dilakukan dengan melakukan olahraga rutin. sedangkan para wanita yang kebanyakan nggak terlalu s**a olahraga biasanya menjaga berat badannya dengan membatasi porsi makan mereka atau yang biasanya disebut dengan diet.
Tapi kini diet tak hanya menjadi sebuah kebutuhan, melainkan sudah menjadi sebuah lifestyle. Diet sendiri dilakukan denga berbagai cara, dari yang melakukannya seperti puasa hingga OCD yang pernah dipopulerkan oleh Deddy Corbuzier.
Nah, kamu yang sudah bosan dengan cara-cara lama, mungkin kamu bisa mencoba diet-diet unik ala selebritis terkenal ini. Tapi, jangan lupa untuk konsultasikan ke dokter juga ya, siapa tahu diet ini ternyata nggak cocok buat kamu.
Gwyneth Paltrow
KapanLagi.com -
Artis cantik Gwyneth Paltrow memang punya badan yang indah. Meski usianya yang sudah tak tergolong muda lagi, tapi coba kamu perhatikan bagaimana penampilannya di setiap kesempatan. Masih sangat bagus kan?
Mantan istri Chris Martin ini ternyata punya diet rahasia yang cukup unik lho. Selain menjaga pola makannya ia juga melakukan detoks.
Mariah Carey
KapanLagi.com -
Mariah Carey memang tergolong salah satu artis wanita yang punya tubuh subur. Lihat saja penampilannya di berbagai kesempatan kalau kamu tak percaya. Meski begitu, ia juga terlihat hot kan? Well, bisa jadi itu karena diet yang dilakukannya.
Seperti yang diketahui, wanita yang kini dikabarkan menjalin hubungan dengan miliarder asal Australia ini melakukan diet bernama Purple Diet. Seperti namanya, ia hanya mengkonsumsi makanan berwarna ungu seperti anggur. Tapi itu nggak setiap hari, ia melakukan itu setiap 3 hari sekali.
Diet ini memang punya beberapa keunggulan, salah satunya mendapat nutrisi dan antioksidan yang diberikan oleh makanan berwarna ungu. Tapi, diet jangka panjang seperti ini dapat menimbulkan ketidakseimbangan nutrisi dalam tubuh lho!
Beyonce Knowles
KapanLagi.com -
Wanita mana sih yang nggak pengen punya bentuk tubuh seperti Beyonce Knowles? Meski beberapa kali ketahuan mengedit foto-fotonya agar terlihat makin hot, namun penampilan istri Jay Z ini di dunia nyata memang aduhai.
Pelantun Pretty Hurts memang dikenal dengan artis yang cukup pintar dalam melakukan diet. Coba saja perhatikan penampilannya saat ia baru saja melahirkan Blue Ivy, tapi ia bisa dengan cepat menurunkan berat badannya.
Ingin tahu rahasianya? Nama dietnya adalah Master Cleanse. Diet seperti ini dilakukan dengan cara minum banyak air putih, sirup maple, dan jus lemon selama dua minggu. Kalau tertarik ingin mencoba, tetap diimbangi dengan makan sehat dan olahraga teratur ya.
Fergie
KapanLagi.com -
Nggak usah ditanya deh, bagaimana bagusnya tubuh Fergie. Buktinya ia bisa membuat aktor ganteng Josh Duhameltergila-gila padanya. Ya walaupun nggak cuma dari tubuhnya saja sih.
Cara diet penyanyi pentolan Black Eyed Peas ini rupanya cukup simple untuk dilakukan. Ia pernah mengaku bahwa dirinya meminum cuka apel sebanyak 2 sendok makan tiap hari. Fergie percaya bahwa cuka apel itulah yang membantunya mendapatkan tubuh indahnya.
Memang masih tak ada penelitian yang membuktikan bahwa cara ini bisa berhasil. Tapi kebanyakan orang yang melakukan diet dengan cara ini berpendapat jika mereka merasa kenyang setelah meminum cuka apel. Tertarik mencoba?
Nicolas Cage
KapanLagi.com -
Well, rupanya nggak cuma selebritis wanita yang punya kebiasaan untuk menjaga penampilannya dengan diet. Nicolas Cagesepertinya juga nggak mau gara-gara tubuhnya yang tak kekar membuat fansnya kabur. Tapi apa sih yang dilakukan aktor berbakat ini?
Di tahun 2010 Nicolas Cage pernah mengungkapkan jika ia pilih-pilih untuk memakan binatang. Ia mengatakan lebih menyukai ikan, ia memilih makanan laut karena selain bisa untuk membuat berat badannya terjaga, ia juga percaya bahwa itu bisa menambah gairah bercinta padanya.
Sebenarnya apapun yang kamu lakukan untuk diet adalah sah-sah saja. Namun, jangan terlalu berlebihan sehingga menyiksa kamu sendiri. Setuju kan KLovers?
Sumber: Kapanlagi.com
Nah, kira-kira mana diet selebriti pilihan kamu? Komen di bawah yah.
CaraLangsingMudah.com